Apa Itu
Fisioterapi?
Fisioterapi adalah suatu
pelayanan kesehatan professional yang menangani permasalahan gangguan fisik dan
fungsi gerak tubuh melalui berbagai terapi fisik. Fisioterapi akan
membantu meredakan rasa sakit seperti; cedera olah raga, arthritis, sakit pada
leher dan punggung dan berbagai nyeri otot lainnya, dan secara perlahan
membantu anda untuk dapat beraktifitas kembali secara normal.
Spesfikasi dalam Fisioterapi
- Geriatri
- Pediatri
- Muskuloskeletal
- Neuromuskular
- Kardiovaskuler dan pulmonal
Definisi Kardiovaskuler dan Pulmonal:
Fisioterapis bidang kardiovaskuler
dan pulmonary (sistem pada jantung dan pernafasan) merawat beberapa kasus yang
bervariasi dalam hal gangguan nafas dan jantung terhadap pasien yang
menjalani operasi pada jantung atau paru-parunya. Tujuan utama dari perawatan
pasien dengan gangguan tersebut adalah meningkatkan daya tahan dan
pengoptimalan fungsinya. Terapi manual diperlukan pada kasus ini untuk membantu
membersihkan paru dari sekresi yang dialami pasien dengan ganguan fibrotic
paru. Pasien dengan gangguan jantung, post operasi coronary bypass, cronic
obstructive pulmonary desease dan pulmonary fibrosis adalah sedikit contoh dari
kasus yang bisa ditangani oleh fisioterapi spesialisasi cardiovaskuler dan
pulmonary.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar